Minggu, 19 Oktober 2014

3 HAL PENTING UNTUK MEMOTIVASI DIRI SENDIRI.

TULISAN 4
Assalamualaikum wr.wb ^^
Ditulisan saya yang ke 4 ini saya akan menceritakan tentang bagaimana caranya memotivasi diri kalian sendiri untuk lebih baik versi saya.. yuk cus..

Pertama, JANGAN PERNAH MENUNDA NUNDA WAKTU. Time is Money, remember? Tanpa menghargai waktu kita gakkan pernah tau caranya kerja keras. Lakukan jika kalian bisa lakukan, lakukan jika waktu kalian kosong. Jangan pernah meremehkan waktu. Sebagai contoh, pernah ga sih kalian menunda belajar tiba-tiba listrik rumah kalian mati karena ada gangguan di servernya? Apa yang kalian rasakan? Mau ga mau kalian harus pasrah atau membuat sesuatu seperti lilin untuk belajar. Tapi berapa lama lilin kalian akan bertahan dibanding rasa kantuk kalian? Hayoooo… dari sekarang yuk.. hehe

Kedua, OPTIMIS. Yak, jujur saya orang yang sangat PESIMIS mencoba menjadi orang yang selalu OPTIMIS. Optimis itu penting loh.. tapi seringkali dilihat terkadang sifat Optimis itu muncul karena Kepercayaan Diri kita yang tinggi. Kepercayaan Diri yang tinggi selalu diiringi usaha serta kerja keras yang maksimal. Jadi, tau bagaimana kita menjadi orang yang Optimis? ^^

Ketiga, BERDOA. Ini yang paling penting. Dibalik hidup kalian, masalah yang kalian hadapi, atau bahkan kegembiraan yang kalian rasakan, selalu ada iringan doa di dalamnya. Kita diciptakan oleh Allah, Allah selalu mengiringi perjalanan hidup kita tanpa pusing-pusing. Kalian harus setiap saat ingat Allah, entah lagi sedih ataupun lagi bergembira.. yup.. jadi, jangan lupa Berdoa ya kawan-kawan J


Tidak ada komentar:

Posting Komentar