Senin, 19 Juni 2017

Kamu kuat, Sang Merah...

Semua orang pasti punya titik terlemah dalam hidupnya..
Yang mengharuskan dia untuk pasrah..
Walaupun "mati"adalah pilihan nya saat itu...
Dengan harapan setelah itu semua masalah akan hilang, dengan sekejap.

Tidak, tidak bagiku.
Saat ini, mati adalah sesuatu yang masih menakutkan untukku.
Aku sadar betul dosa ku masih sebesar alam semesta ini, dan pahalaku hanya sekecil debu.
Walaupun sekarang aku sudah mencapai titik terlemah ku, untuk yang pertama kalinya.

Saat ini, yang hanya ku harapkan adalah "lupa ingatan"
Aku hanya ingin sesuatu melumpuhkan ingatanku dengan harapan aku akan melupakan orang - orang yang menyakitiku.
Tidak, tujuanku bukan untuk melupakan mereka.
Justru, tujuanku adalah memulai catatan baru dengan mereka, akan kembali bahagia dengan mereka, dengan harapan takkan ada lagi rasa sakit yang akan ku terima.
Walaupun tanpa aku tahu...
Hatiku sudah dipenuhi goresan luka lama, yang tak pernah sembuh, tapi hanya terabaikan.

Maafkan aku hatiku...

Kamu harus bisa bertahan lebih lama lagi...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar